17/06/2015

Student Visiting Program in Malaysia #Day10

Mahkamah Syariah dan Bank Muamalat, Alor Setar, Kedah, Malaysia
Date: Monday, 29 September 2014

Kegiatan hari ini adalah kunjungan ke Mahkamah Syariah dan Bank Muamalat yang berlokasi di Alor Setar, Kedah, Malaysia. Kita berangkat dari UUM pukul 09.30 pagi setelah menyantap sarapan bersama di Kantin DPP Muamalat. Perjalanan dari Sintok menuju Alor Setar kurang lebih 1 jam dengan menggunakan bus UUM.
Picture 01: Staf Mahkamah Syariah sedang menjelaskan berkas sidang kepada mahasiswa


Sesampainya  di Mahkamah Syariah, kita disambut oleh Pejabat Kehakiman dan diminta untuk membagi peserta lawatan menjadi 2 kelompok. Akhirnya AS dan HBS dipisah dan ada tambahan mahasiswa dari UMM (Universitas Muhammadiyah Malang) sebanyak 5 orang. Kelompok HBS dan UMM diantarkan ke Dewan Bicara (Ruang Sidang) untuk melihat secara langsung pelaksanaan sidang.
Ada beberapa komponen yang ada dalam ruang sidang Mahkamah Syariah, diantaranya adalah:
1) Hakim
2) Kandang Saksi
3) Pembantu Hakim (Semacam panitera)
4) Pemohon/Penggugat
5) Security
6) Pekuam (Pengacara)
7) Penonton
Picture 02: The pinky girls (Ifa, Liza, Lila, Ekky) :D

Setelah dari Dewan Bicara, kita diajak berkeliling Mahkamah Syariah, yakni ke Meja Registrasi, Ruang Penyimpanan Berkas Mahkamah, dan lain-lain. Setelah itu, kita memasuki hall untuk mengikuti kuliah singkat tentang Mahkamah Syariah di Malaysia yang disampaikan oleh Ketua Pendaftar Tn. Syekh Abd. Ghani bin Hj. Othman, BCK. Setelah itu dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan pengampuan cindera hati dan diakhiri dengan jamuan makan siang.
 
Picture 03: At Masjid Zahir, Alor Setar, Malaysia

Setelah itu, kita langsung menuju ke Masjid Zahir untuk melaksanakan sholat dhuhur. Masjid ini termasuk masjid yang indah dan megah di Asia Tenggara. Karena dibangun dengan desain yang unik dan elegan. Setelah dari Masjid Zahir, kita mampir sebentar ke menara Alor Setar, Menara ini merupakan menara tertinggi kedua di Malaysia (kalo gak salah, hehe). Alhamdulillah bisa nyampe atas ! :D

 Picture 04: The Alor Setar Tower is behind us ! Can u see it?

Kunjungan selanjutnya adalah ke Bank Muamalat Malaysia. Hasil dari kunjungan di sana adalah bahwa praktek perbankan syariah di Malaysia sama dengan di Indonesia yang berbeda adalah adanya tambahan akad lain yaitu Akad Tawaruq dalam Takaful  di Bank Syariah. Selain itu, jika ada sengketa perbankan syariah, maka penyelesaiannya adalah di Civil Court yaitu semacam Pengadilan Umum di Indonesia.

 Picture 05: At Bank Muamalat Malaysia

Oiya, tepat hari ini ada yang ulang tahun ! Sanahelwaaa yaaa ! Semoga tambah sholeh, sukses dunia akhirat, barakah umurnya, aamiin :))
Salam hangat dari Malaysia ;)

3 comments:

  1. Terimakasih yaa, Semoga semua doamu dan doa kita terkabul ;)

    Salam balik dari Surabaya yang benar benar hangat :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya sama-sama, aamiin :)
      Kayaknya klo salam dari surabaya bukan hangat lagi tapi panas haha :p

      Delete