Jabatan Kastam Diraja Malaysia, Perlis
Date: Thursday, 25 September 2014
Agenda kali ini adalah berkunjung ke Kantor Jabatan Kastam Diraja Malaysia dan tempat pengecekan barang yang keluar-masuk takni di perbatasan Malaysia-Thailand tepatnya di Perlis, Malaysia bagian utara.
Kita berangkat dari UUM dengan menggunakan 2 bus besar dan 1 bus kecil bersama para mahasiswa lainnya. Perjalanan tersebut memakan waktu kurang lebih 40 menit dengan melewati hutan dan sawah. Sesampainya disana kita langsung disuguhi jamuan makanan berupa sarapan pagi.
Picture 01: Sambutan JKDM kepada mahasiswa Indonesia
Picture 02: Mahasiswa UIN bersama Ibu Mariana
Setelah dari kantor JKSM, kami melanjutkan perjalanan ke Padang Besar, yakni sebuah tempat dimana barang-barang dari luar (Thailand) masuk ke Malaysia begitu juga sebaliknya. Sesampainya disana kami diberi pejelasan mengenai pengecekan barang yang keluar dan masuk serta dokumen apa saja yang dibutuhkan. Selanjutnya kita diizinkan untuk masuk ke ruangan administrasi dan tempat arsip-arsip disimpan. Kita juga diberikan kesempatan untuk bertanya kepada teller mengenai cara mendaftarkan barang impor maupun ekspor.
Picture 03: Penjelasan mengenai ekspor-impor oleh staff terkait
Setelah itu, kita menuju pasar padang besar, disana tempat jual beli barang murah dari Thailand. Akhirnya kita berbelanja dengan diberi waktu kurang lebih 2 jam. Lumayan, aku bisa beli oleh-oleh buat yang di Indonesia. Ada gantungan kunci, kaos, dan jajanan. Puas juga setelah berbelanja, meskipun masih merasa ada yang kurang karena waktu yang terbatas dan belum ada persiapan apa saja yang dibeli.
Picture 04: Para mahasiswa sedang observasi di bagian teller
No comments:
Post a Comment